JawaPos.com- Presiden Joko Widodo mempromosikan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) kepada kalangan pebisnis alias pengusaha APEC. Dalam hal ini, Presiden mengundang kerja sama pembiayaan, investasi, dan kemitraan swasta-pemerintah (KPBU) untuk pembangunan IKN.
Pernyataan ini disampaikan Presiden Joko Widodo dalam acara APEC Leaders’ Dialogue with APEC Business Advisory Council (ABAC) yang merupakan agenda keempat dalam rangkaian KTT APEC pada hari Jumat (18/11).
“IKN akan menjadi pusat peradaban digital di Indonesia, dengan mewujudkan smart government, smart transport, smart building, dan smart energy,” kata Jokowi dalam keterangan resmi, dikutip Senin (21/11).
Didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Jokowi menjelaskan ada tiga isu utama yang dibahas dalam pertemuan itu. Meliputi sustainability, regional economic integration, dan digitalization and inclusion.
Pada acara tersebut, Presiden Joko Widodo berada dalam satu kelompok dengan para pemimpin dari Jepang, Peru, Chinese-Taipei, Brunei Darussalam, dan Amerika Serikat.
Jokowi juga menyampaikan pentingnya digitalisasi sebagai kunci pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan inklusif. Namun demikian, masih terjadi kesenjangan akses digital baik antar Ekonomi ataupun di dalam tiap Ekonomi.
“Sehingga APEC sebagai incubator of ideas perlu mengambil langkah-langkah strategis guna memperkuat fundamental transformasi digital di kawasan,” jelasnya.
Lebih lanjut, Jokowi mengajak Ekonomi APEC untuk mendorong kesetaraan akses digital melalui peningkatan ketersediaan infrastruktur digital. Ia menilai, kawasan APEC harus menjadi penjuru dalam mewujudkan kesetaraan akses digital di dunia, tanpa meninggalkan seorang pun (leaving no one behind).
“Kedua, penguatan sumber daya manusia di sektor digital perlu ditingkatkan untuk mendukung pengembangan infrastruktur maupun teknologi digital,” imbuhnya.
Hal tersebut, kata Jokowi, bisa didorong dengan langkah kolaboratif dengan memperkuat kebutuhan dan adaptasi tenaga kerja guna menghadapi era industri 4.0 antar Ekonomi APEC. Selain itu, peningkatan kapasitas melalui pendidikan dan pelatihan perlu ditingkatkan, terutama untuk menjangkau kelompok perempuan, remaja, dan kalangan rentan.
“Literasi digital dan inklusi finansial bagi UMKM perlu didorong, mengingat kontribusinya yang besar terhadap perekonomian kawasan,” tandasnya. (*)
Editor : Dinarsa Kurniawan
Reporter : R. Nurul Fitriana Putri
Credit: Source link