Aksi Demonstrasi di Irak (foto: The National)
Jakarta, Jurnas.com – Menteri Kesehatan Jaafar Allawi mengatakan, lebih dari 110 orang tewas dalam bentrokan dengan polisi selama protes yang telah mengguncang kota-kota Irak sejak awal Oktober, Minggu (24/11) waktu setempat.
“Total 111 orang, baik pengunjuk rasa dan penegak hukum, telah tewas selama protes antipemerintah,” katanya dilansir Tass.
Dia juga mengutip hasil penyelidikan yang dilakukan oleh komisi ad hoc yang mengatakan bahwa amunisi dengan gas air mata yang digunakan oleh polisi untuk membubarkan para pemrotes tidak memiliki lapisan beracun.
Sebelumnya, komisi hak asasi manusia parlemen Irak mengatakan sebanyak 319 orang, baik warga sipil maupun polisi, tewas dalam bentrokan.
Protes telah terjadi di Irak sejak awal Oktober ketika orang pertama kali turun ke jalan didorong oleh kondisi kehidupan yang buruk, pengangguran yang tinggi di kalangan pemuda dan korupsi.
Protes disertai dengan kekerasan dan kerusuhan di seluruh negeri. Para pengunjuk rasa menuntut pengunduran diri pemerintah dan pemilihan parlemen awal.
TAGS : Protes Irak Korban Jiwa
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/62869/Protes-di-Irak-Telan-Ratusan-Korban-Jiwa/