MOMENT hari raya Idul Fitri adalah saat yang dinanti umat Muslim di seluruh dunia. Sebab hari itu dianggap sebagai hari kemenangan setelah satu bulan berpuasa. Tidak mengherankan jika menjelang hari raya Idul Fitri, umat Muslim, terutama di Indonesia berbondong-bondong membeli makanan atau pakaian untuk merayakannya.
Masalahnya adalah kondisi itu terkadang dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Untuk itu sebagai supermarket yang tumbuh dan berkembang bersama masyarakat Indonesia, Super Indo berkomitmen untuk menghadirkan produk berkualitas, sehat dan aman.
Dalam upaya menghadirkan bahan pangan segar yang sehat dan aman, menjelang Hari Raya Idul Fitri, Super Indo menjamin komoditas pangan yang berasal dari hewan yang tersedia di semua gerai telah memenuhi standar keamanan pangan sesuai regulasi pemerintah, salah satunya yaitu dengan dipenuhinya Nomor Kontrol Veteriner (NKV). Bahan pangan segar tersebut meliputi telur, susu, dan daging.
“Pelanggan yang berbelanja di gerai kami adalah mereka yang membeli kebutuhan pokok dan barang penting lainnya menjelang Hari Raya Idul Fitri. Salah satu kebutuhan pokok yang paling dimintai adalah telur ayam. Dalam kesempatan kali ini, saya ingin menginformasikan tentang komitmen telur ayam kami, dan 100% telur ayam yang kami jual bersumber dari peternakan yang dapat dilacak dan bersertifikat NKV sebagaimana diatur oleh pemerintah Indonesia. Super Indo juga kini telah menyediakan telur tanpa kandang sekat atau cage free egg di beberapa gerai kami,” cetus Chief Executive Officer Super Indo, Johan Boeijenga.
Credit: Source link