Resto D’Cost siap bangkit lagi setelah terpuruk akibat pandemi covid-19. Tak hanya tampil lebih fresh dengan interior bernuansa laut, tapi juga sajian menu-menu baru yang dijamin akan mampu ‘mengguncang’ lidah pelanggannya.
“Masa pandemi kami gunakan untuk berbenah diri. Kami tutup beberapa resto yang penjualannya tidak bagus. Kami buat ‘sentral kitchen’ untuk mengontrol kualitas bahan pangan dan tampilan resto yang lebih cerah bernuansa laut,” kata Board Member dari D’Cost Seafood Restaurant, Alfa Priliana di Jakarta, Selasa (28/6/2022).
Hadir pula dalam kampanye dengan #KembaliKeD’Cost, Chief Executive Officer (CEO) D’Cost Henry Tejakusmana, dan Partnership Executive BenihBaik.com, Ray Farandy.
Guna mengajak kembali pelanggan lama maupun baru makan di D’Cost, lanjut Alfa, pihaknya membuat promo menu Rp15 ribuan yang berisi paket lengkap nasi, sayur dan lauk. Ada tiga menu bervariasi ditawarkan setiap hari, agar pelanggan tak bosan untuk datang ke D’Cost.
“Masa promo berlaku mulai 28 Juni hingga 31 Juli 2022. Setiap orang boleh datang setiap hari ke D’Cost untuk menikmati tiga menu promo tersebut. Setelah itu, harga akan kembali normal sekitar Rp40 ribu per menu,” ujarnya.
Credit: Source link