Presiden Iran, Hassan Rouhani (Foto: Tehran Time)
Teheran, Jurnas.com – Presiden Iran, Hassan Rouhani, mengatakan, Iran mempresentasikan `Inisiatif Perdamaian Hormuz` di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).
Rouhani menyampaikan hal itu di Teheran selama parade militer untuk memperingati peringatan 39 tahun dimulainya Perang Iran-Irak pada Minggu (22/9).
Rouhani mengatakan, Iran mengulurkan tangan persahabatan dan persaudaraan kepada semua tetangganya dan bahkan siap melupakan kesalahan masa lalu karena musuh-musuh Islam dan wilayah berusaha mengambil keuntungan dari keretakan di antara negara-negara kawasan.
“Keamanan Teluk Persia, Selat Hormuz, dan Laut Oman adalah asli. Kekuatan asing dapat menyebabkan masalah dan ketidakamanan bagi negara dan wilayah kita,” kata Rouhani.
“Tahun ini di PBB, kami akan menghadirkan kepada dunia Hormuz Peace Initiative, intinya adalah cinta dan harapan dengan slogan `Koalisi Harapan`,” katanya.
Rouhani mengatakan inisiatif itu diperkirakan mampu menyenyediakan keamanan untuk Teluk Persia, Laut Oman, dan Selat Hormuz dengan kerja sama antara Iran dan negara-negara regional lainnya.
Ia juga memperingatkan bahwa kehadiran pasukan asing membahayakan kawasan serta keamanan maritim dan energi.
Rouhani dijadwalkan melakukan perjalanan ke New York untuk pertemuan Majelis Umum PBB tahunan pada Senin (23/9).
Dalam pidatonya pada Minggu (22/9), Rouhani menyarankan negara-negara yang berusaha menuding Iran atas insiden regional baru-baru ini agar berhenti mengirim senjata berbahaya ke wilayah itu dan menjauh darinya.
Rouhani juga mengecam militer Amerika Serikat (AS) karena membawa rasa tidak aman ke di manapun kakinya dipijakkan, termasuk Afghanistan, Suriah, Irak, dan Teluk Persia.
“Ketika mereka (Angkatan Bersenjata Iran) berdiri di sisi rakyat Irak, Suriah, Palestina, dan Lebanon, mereka membawa keamanan ke tanah-tanah itu dan berhasil membasmi para teroris biadab di wilayah tersebut. Itulah mengapa kami berbeda dari musuh,” kata Rouhani.
TAGS : Arab Saudi Iran Hassan Rouhani Amerika Serikat
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/59672/Rouhani-Iran-Siap-Lupakan-Kesalahan-Musuh-Demi-Perdamaian/