JawaPos.com – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) mendorong kinerja usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Salah satu programnya adalah kurasi UMKM yang digagas Kadin Jatim. Ketua Umum Kadin Arsjad Rasjid pun ingin menularkan program kurasi itu ke provinsi lain.
“Masyarakat salah kalau bilang Kadin hanya berpihak kepada korporasi besar. Salah satu amanah yang diberikan kepada kami adalah menciptakan usaha baru yang pastinya berada di level UMKM,” paparnya di Surabaya Kamis (23/3).
Karena itu, program yang bisa mendorong pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah naik kelas perlu diimplementasikan di semua wilayah. Dia mencontohkan, rumah kurasi UMKM yang dijalankan Kadin Jatim.
Dia menyatakan, hampir semua sektor usaha punya potensi yang bisa digali. Namun, faktor yang terpenting adalah bagaimana menemukan pasar yang tepat.
“Rumah kurasi bisa melihat UMKM mana yang cocok untuk dibina. Mereka juga dicarikan pasar yang cocok,” paparnya.
Ketua Umum Kadin Jatim Adik Dwi Putranto menambahkan, pihaknya berupaya meningkatkan jumlah UMKM serta mendorongnya naik kelas. Namun, perlu ada program pendukung lain agar bisa memaksimalkan potensi ekonomi. Yakni, vokasi untuk bisa melatih SDM yang lebih berkualitas.
Credit: Source link