Proses bongkar muat di Pelabuhan Panjang, Lampung. (Foto: Alfi)
New Delhi, Jurnas.com – Otoritas India mengatakan, hampir 700 ton amonium nitrat, zat yang disebut penyebab ledakan besar di Lebanon tertahan di pelabuhan India sejak 2015.
Paling tidak 153 orang tewas dan lebih dari 5.000 orang terluka ketika 2.750 ton amonium nitrat yang disimpang selama bertahun-tahun di pelabuhan Beirut menyebabkan ledakan besar.
Otoritas India setelah itu memerintahkan peninjauan terhadap semua bahan yang berpotensi berbahaya di pelabuhannya dan diberi tahu tentang 690 ton amonium nitrat di Chennai di India selatan.
Tiga puluh tujuh kontainer bahan kimia tersebut diimpor dari Korea Selatan pada 2015 oleh sebuah perusahaan India untuk digunakan dalam pembuatan pupuk tetapi disita setelah bahan tersebut ditemukan berkadar bahan peledak.
Departemen pabean setempat pada Kamis (6/8) berusaha untuk menghilangkan kekhawatiran, mengatakan bahwa bahan kimia tidak menimbulkan bahaya dan bahwa proses lelang untuk menjualnya sedang berlangsung.
“Bahan kimia yang disita disimpan dengan aman dan keamanan kargo serta publik dipastikan dengan mempertimbangkan sifat berbahaya dari bahan tersebut,” kata sebuah pernyataan.
Dilansir dari Arab News, amonium nitrat adalah garam kristal tak berbau yang telah menjadi penyebab berbagai ledakan industri selama beberapa dekade.
Ketika dikombinasikan dengan bahan bakar minyak, itu menciptakan bahan peledak kuat yang banyak digunakan dalam industri konstruksi, tetapi juga dalam bom buatan sendiri seperti yang digunakan dalam serangan Kota Oklahoma 1995.
Banyak negara Uni Eropa membutuhkan amonium nitrat untuk dicampur dengan kalsium karbonat untuk membuat senyawa yang lebih aman.
Di sektor industri India, bencana biasa terjadi. Pada bulan Mei, gas stirena bocor dari sebuah pabrik di India selatan, menewaskan 15 orang.
Pada tahun 1984, metil isosianat beracun bocor dari pabrik pestisida di Bhopal, menewaskan 3.500 orang dan ribuan lainnya di tahun-tahun setelahnya dalam salah satu bencana industri terburuk dalam sejarah.
TAGS : Ledakan Mengerikan Lebanon Amonium Nitrat India
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/76652/Sebanyak-700-Ton-Amonium-Nitrat-Tertahan-di-Pelabuhan-India/