AMLAPURA, BALIPOST.com – Selama masa kampanye, calon bupati (Cabup) I Gede Dana sangat sibuk melakukan simakrama ke desa-desa. Dan setelah menjalani pemilihan pada 9 Desember, politisi asal Banjar Lebah, Desa Datah, itu kembali ke rutinitasnya.
Gede Dana pun sibuk mencari rumput untuk ternaknya. Ia mengungkapkan, selama masa kampanye, dirinya memang tidak sempat mencarikan pakan untuk ternak yang dipeliharanya di Lingkungan Dukuh, Kelurahan Padangkerta.
Pasalnya, dirinya bersama tim hampir setiap hari menjalani masa kampanye ke desa-desa. “Saya hampir dua bulan tidak sempat mencarikan pakan ternak karena kesibukan kampanye. Selama saya kampanye, pakan ternak dicarikan oleh keponakan,” ujarnya.
Gede Dana mengakui, karena sudah lama tak nyabit, makanya usai Pilbup, dirinya kembali menjalani rutinitas seperti biasa, yakni mencarikan pakan untuk ternak yang dipeliharanya disamping rumahnya. “Tadi saya kembali nyabit karena sudah lama tak nyabit. Karena saya sebelum kesibukan kampanye, hampir setiap hari saya nyabit untuk pakan ternak. Termasuk menyempatkan diri untuk membersihkan kebun, karena laa tak sempat dibersihkan akibat kesibukan Pilkada ini,” katanya. (Eka Parananda/balipost)
Credit: Source link