Muhammad Adzan (Foto: Ist)
Jakarta, Jurnas.com – Ada nama Muhammad Adzan di antara tiga pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka), yang mengibarkan bendera merah putih di Istana Negara Jakarta pada Senin (17/8) pagi.
Adzan merupakan siswa kelas X IPA di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Bima, yang terpilih mewakili Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Penyuka hobi berenang itu sebelumnya mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Nasional pada 1-5 Mei 2015 di Kota Mataram, yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disdikbudpora) NTB.
Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kementerian Agama (Kemenag) Ahmad Umar mengaku bangga atas prestasi yang digapai oleh Adzan.
Sebab di tengah pandemi Covid-19 ini, lanjut Umar, Adzan menjadi bukti bahwa siswa madrasah terus menunjukkan eksistensinya, yang selama ini kerap kali belum diperhitungkan.
“Kami akan memberikan apresiasi kepada ananda Azam yg sudah merintis prestasi yg sungguh membanggakan ini,” kata Umar saat dihubungi Jurnas.com pada Senin (17/8).
“Semoga ke depan muncul lebih banyak siswa dan alumni madrasah dalam event nasional bahkan mengukir prstasi tingkat internasional,” sambung dia.
Sementara itu, Deputi Pengembangan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olaharaga (Kemenpora), Asrorun Ni`am saat dihubungi secara terpisah membenarkan bahwa satu dari tiga pengibar bendera merah putih di Istana Negara pagi ini merupakan siswa madrasah.
Menurut keterangan Asrorun, Adzan terpilih dalam seleksi nasional yang digelar pada 2019 lalu. Pada tahun ini seleksi nasional paskibraka ditiadakan karena pandemi Covid-19.
“Kita ambil data yang ada di tim pelatih saat 2019. Kita terima dari tim pelatih, baru kemudian dipanggil untuk ikut mengikuti pendidikan dan pelatihan (diklat),” terang Asrorun kepada Jurnas.com.
Diketahui, paskibraka yang terpilih dalam upacara Hari Kemerdekaan kali ini hanya tiga orang. Mereka ialah Indrian Puspita Rahmadhani dari Provinsi Aceh, Muhammad Adzan dari Provinsi Nusa Tenggara Barat, dan I Gusti Agung Bagus Kade Sanggra Wira Adhinata dari Provinsi Bali.
TAGS : Paskibraka Istana Presiden Siswa Madrasah Ahmad Umar
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/77192/Siswa-Madrasah-NTB-Jadi-Komandan-Paskibraka-di-Istana-Negara/