Logo PBB (Foto: Beapeacekeeper)
Jenewa – Staff kantor Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) Jenewa, Swiss, melakukan mogok kerja seharian penuh untuk mempro tes kondisi kerja yang memburuk dan pemotongan gaji. Lebih dari seribu staff PBB mendukung aksi pemogokan tersebut, sedangkan 200 staff lainnya menentang keputusan tersebut.
Akibat pemogokan tersebut, banyak konferensi dan panel penting di PBB dibatalkan, selain itu pertemuan Dewan HAM PBB ke-37 yang berlangsung sejak 26 Februari lalu terpaksa harus ditunda hingga minggu depan.
Sekitar 9.500 anggota staf di Jenewa yang akan berpartisipasi dalam aksi mogok kerja guna memprotes kondisi kerja yang memburuk dan pemotongan gaji.
Aksi mogok kerja tersebut gempar saat staf PBB menerima slip gaji pertama mereka yang menunjukkan pemangkasan gaji sebesar 3,5 persen, bahkan pemangkasan itu akan meningkat menjadi lima persen. (AA)
TAGS : PBB Jenewa Swiss Mogok Kerja
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/30673/Staff-PBB-Jenewa-Mogok-Kerja/