Dikutip dari laman resmi dari Maruti Suzuki, Kamis, mobil Baleno ini hadir dengan perubahan yang drastis hampir diseluruh bagian. Meski begitu, perusahaan yang berasal dari Jepang itu masih tetap mempertahankan desain yang disukai para pecinta kendaraan Suzuki.
Perubahan itu terjadi pada sisi desain eksterior yang lebih menonjolkan gaya rendah dan lebar, interior juga kini sudah memiliki kualitas yang tinggi, peralatan canggih seperti tampilan head-up, dan kenyamanan kursi belakang.
Sejak diluncurkan di India pada tahun 2015, Baleno telah menjadi model utama Suzuki di India. Dijual melalui saluran penjualan premium NEXA di India, Baleno menjadi magnet kalangan muda, pengguna perkotaan, dengan akumulasi penjualan di India mencapai satu juta unit pada November 2021.
Masih dalam tahun yang sama, 8 dari 10 kendaraan penumpang terlaris di India adalah model Maruti Suzuki, di mana Baleno berada di posisi ketiga dengan 172.241 unit.
Salah satu keunggulan New Baleno adalah hadirnya fitur Head-Up Display (HUD) guna memberikan pengalaman mengemudi yang imersif. Fitur HUD itu menampilkan informasi penting dari speedometer, pengatur suhu, dan lain-lain, sehingga pengemudi tetap fokus tanpa perlu mengalihkan pandangan ke spedometer.
Baca juga: Suzuki buka pemesanan New Baleno 2022
Baca juga: Siasat Suzuki naikkan pangsa pasar New Baleno
Baca juga: Suzuki perpanjang program “extra cashback” Auto Value
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022
Credit: Source link