JawaPos.com – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menemui keluarga almarhum Kapten Penerbang (Anumerta) Allan Syafitra Indera Wahyudi. Pertemuan terjadi di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Selasa (19/7) malam.
Prabowo selanjutnya mengantarkan keluarga almarhum hingga menaiki pesawat yang akan membawa pulang keluarga menuju Madiun, Jawa Timur, dari Jakarta.
“Turut berduka cita atas gugurnya Kapten Penerbang Allan dalam melaksanakan tugas Night Tactical Intercept. Semoga perjuangan dan amal ibadah almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa,” ujar Prabowo.
Kapten Penerbang Allan adalah Perwira Penerbang lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 2015 dan Sekolah Penerbang TNI AU tahun 2017. Ia gugur saat melaksanakan tugas Latihan Terbang Malam Night Tactical Intercept.
Sebelumnya, TNI AU mengonfirmasi salah satu pesawat tempurnya T50i Golden Eagle TT 5009 jatuh. Pesawat diterbangkan oleh Lettu Pnb Allan Safitra Indera W, lulusan Akademi Angkatan Udara Tahun 2015.
Kepala Penerangan Lanud Iswahjudi, Mayor Yudha Pramono mengatakan, pesawat take off dari lanud pukul 18.24 WIB. Pesawat diterbangkan untuk latihan terbang.
“Menjalankan misi Night Tactical Intercept, Latihan terbang malam,” kata Yudha saat dikonfirmasi, Senin (18/7).
Editor : Edy Pramana
Reporter : Sabik Aji Taufan
Credit: Source link