JawaPos.com – Ingin tampil lebih cantik dari ujung rambut hingga ujung kaki, tentunya tidak instan. Tubuh harus dirawat sesuai dengan fungsi dan produk perawatan yang dipakai.
Perawatan yang menyeluruh dapat diraih dengan penggunaan kosmetik, personal care, hingga wellness. Namun banyaknya produk, terkadang membuat seseorang bingung harus pilih yang mana.
Penelitian Skinproof menjelaskan bahwa Consumer dan Sensory Research atau penilaian konsumen serta kepuasan mereka atas sebuah produk kecantikan adalah hal penting. Hal itu dapat menjadi tolak ukur sebelum memilih kosmetik dan skincare mana yang terbaik.
“Ini bicara persepsi ya. Penilaian yang bisa dirasakan langsung oleh konsumen,” kata Theresia Sinandang dari Skinproof kepada wartawan, Senin (17/10).
Menurutnya sejumlah penilaian yang ada di benak konsumen pada produk kosmetik dan skincare dapat diukur melalui pendekatan five sense (touch, sight, smell, taste, and sound). Itu menjadi informasi berharga untuk mengetahui pengalaman pemakaian produk dan memastikannya sudah sesuai dengan keinginan konsumen.
Berikut adalah saran untuk konsumen sebelum membeli kosmetik dan skincare. Apa saja?
1. Penilaian konsumen
Klaim produk dapat dibuktikan dengan persepsi konsumen, berdasarkan penggunaan sampel produk yang dirasakan secara sensorik, dan dapat mencakup evaluasi kekhususan produk.
2. Aman
Perhatikan kemasannya, pastikan ada label keterangan produk di kemasannya. Lihat izin edar dari BPOM. Kegunaan dan cara pakai tertulis jelas. Produk belum melewati tanggal kedaluwarsa.
3. Cek kandungan
Sejumlah make-up dan skincare menyebutkan daftar kandungan pada kemasan. Hal ini kadang membuat bingung. Jadi, baca dengan teliti kandungan apa saja di dalam kosmetik yang akan meresap ke dalam kulit.
Editor : Estu Suryowati
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Credit: Source link