Demonstrasi mahasiswa di depan gedung DPR (ilustrasi)
Jakarta, Jurnas.com – Sekitar delapan juta orang dari elemen mahasiswa, pelajar, dan emak-emak disebut akan ikut dalam aksi Demonstrasi di sekitar Bundaran Patung Kuda, menuju dekat Istana Negara, Jakarta pada Jumat (18/10/2019).
“Unras dari BEM SI (Se Indonesia) pelajar, emak-emak dan elemen masyarakat yang cinta tanah air bangsa (kedaulatan ada di tangan rakyat),” ujar Bunda Vira, salah satu aktivis emak-emak penggalang aksi.
“Fokus kepung istana negara dengan massa dari 23 Universitas di Jakarta serta 10 dari Universitas di Bekasi, tuntut Jokowi turun” ujarnya.
Kata Bunda Vira dalam pesan itu, ada delapan tuntutan dalam aksi kali ini, sebagai berikut:
1. Meminta Presiden untuk mencabut Revisi UU KPK dengan Mengeluarkan PERPPU.
2. Membatalkan Revisi KUHP dan Mendorong Pemerintah Bersikap Mengenai Pembakaran Hutan Riau.
3. Membatalkan UU KPK.
4. Bebaskan smua rakyat yg di tangkap 21 dan 22 Mei 2019.
5.Bebaskan semua tokoh dan aktivis yang dikriminalisasi.
6. Diskualifikasi Jokowe karna Pilpres curang secara terstruktur, sistematis, dan massif.
7. Pecat dan adili Luhut, Hendro Priyono, Tito Karnavian, Wiranto dan Moeldoko, serta semua yang terlibat kejahatan HAM kepada rakyat saat aksi 21 dan 22 Mei.
8. Memberikan ganti rugi kepada semua korban kebiadaban brimob baik yang Luka-luka maupun yang telah wafat.
Adapun daftar mahasiswa dari universitas yang akan hadir meliputi:
Univ. Budi Luhur 1000 orang, Univ. Nasional (700 orang), Univ. Bung Karno (1000 orang), Univ. Sahid (800 orang), Univ. Negri Jakarta (1000 orang), Univ. Pancasila (1000 orang), Univ Kristen Indonesia (UKI) (1500 orang), Perguruan Tingi Dahwa Islam Indonesia (7500 orang), IISIP (1000 orang), Univ Esa Unggul (5000 orang).
Kemudian STMI Rawamangun (600 orang), Akademi Komunikasi Media Radio dan Televisi (500 orang), Univ. Al Azhar Indonesia (1000 orang), Uhamka (750 orang), Paramadina (800 orang), UIN Jakarta (750 orang), Ibnu Chaldun (1000 orang).
Lantas ada juga dari Universitas Azzahra (650 orang), Trisakti (1500 orang), Akper RD Husada (500 orang), Univ. Mercu Buana (1000 orang), UPN Veteran (5000 orang), dan Universitas Indonesia (1500 orang).
Selain itu, ada juga dari Bekasi STINKES Bani Saleh (700 orang), Unisma Bekasi dan GMNI (1500 orang), HMI Kota Bekasi (3000 orang), BSI Kota Bekasi (5000 orang), Universitas Gunadarma Bekas (500 orang), Universitas Marcubuana (350 orang), Muhammadyah Bekasi (1000 orang), Universitas Bayangkara Kota Bekasi (2500 orang), Unkris Kota Bekasi (250 orang), dan Universitas As Syafiiyah Kota Bekasi.
TAGS : Demonstrasi Mahasiswa Depan Istana
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin