Warga memakai masker untuk mencegah terjangkit virus korona (foto: The National)
Berlin, Jurnas.com – Kasus pertama penyebaran virus korona telah dikonfirmasi di wilayah Bavaria selatan Jerman. Demikian keterangan Kementerian Kesehatan Bavaria, pada Senin (27/1) kemarin.
“Seorang pria di wilayah Starnberg telah terinfeksi dengan virus korona baru,” kata juru bicara kementerian, seraya menambahkan bahwa dia di bawah pengawasan di bangsal isolasi.
Dikutip dari Channel News Asia pada Selasa (28/1), kementerian tidak memberikan rincian lebih lanjut tentang bagaimana pasien itu terinfeksi, tetapi dikatakan bahwa dia dalam kondisi medis yang baik.
“Orang yang telah melakukan kontak (dengan pasien) telah diinformasikan secara terperinci tentang kemungkinan gejala, tindakan kebersihan dan saluran transmisi,” lanjut juru bicara tersebut.
Prancis merupakan negara Eropa pertama yang terkena dampak wabah ini, yang telah melaporkan tiga kasus virus korona di negara tersebut. Ketiganya baru-baru ini melakukan perjalanan ke China, dan berada di tempat terisolasi.
Jerman merekomendasikan warga negaranya untuk menghindari perjalanan yang tidak perlu ke China, karena penyebaran virus tersebut. Jerman juga mempertimbangkan kemungkinan evakuasi warga negaranya dari kota Wuhan di China.
Dua hari sebelumnya, outlet berita Jerman, Welt mengutip juru bicara Menteri Kesehatan Jens Spahn yang mengatakan negara itu siap untuk menangani wabah tersebut.
“Jerman siap menghadapi pandemi. Ada rencana pandemi yang jelas, latihan rutin dan sumber daya untuk bereaksi dengan cepat dan efektif,” ucap Spahn.
“Kami terus berkoordinasi dengan semua otoritas nasional dan internasional yang relevan mengenai situasi tersebut,” tambah dia.
TAGS : Virus Korona China Jerman
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/66485/Virus-Korona-Sudah-Menyebar-sampai-ke-Jerman/