5 Tips Pasang Wallpaper untuk Percantik Seluruh Dinding Rumah

JawaPos.com–Banyak cara untuk mendekorasi sebuah ruangan. Salah satunya dengan wallpaper. Malas untuk cat ulang, wallpaper atau pelapis dinding dari kertas menjadi solusinya.

Wallpaper saat ini banyak diminati dibanding dengan cat tembok. Selain biaya yang lebih murah, penggunaan wallpaper cenderung lebih awet karena tidak perlu melakukan cat ulang. Apalagi, wallpaper biasanya tersedia dengan berbagai macam desain, tekstur, warna, dan pola.

Budiyanto Tjandra dari label wallpaper Rona mengatakan, beberapa hal yang menjadi pertimbangan dalam memilih wallpaper adalah berbagai macam desain yang tidak lekang oleh waktu. Di samping itu, wallpaper yang juga mudah dibersihkan dengan material antinoda menjadi favorit.

”Dan tentu pada era pandemi ini, kebersihan dan keamanan bahan bagi kesehatan adalah yang utama. Material wallpaper harus dipastikan tidak berbahaya untuk kesehatan manusia,” kata Budiyanto Tjandra kepada wartawan baru-baru ini.

Berikut tips memasang wallpaper yang antigagal agar dinding lebih cantik dan rapi. Apa saja?

  1. Bersihkan Dinding

Untuk memasang wallpaper, pastikan dulu dinding dalam keadaan bersih dan tidak basah. Jangan lupa lepaskan paku-paku yang masih menancap di dinding. Dinding yang bersih tujuannya agar tidak ada gelembung udara saat wallpaper dipasang

  1. Ukur Dinding

Sebelum dipasang, ada baiknya untuk mengukur dinding yang akan ditutup dengan wallpaper. Anda bisa membuat garis tipis di dinding agar saat wallpaper ditempel bisa terlihat rapih dan sempurna.

  1. Oleskan Lem

Setelah diukur, langkah berikutnya adalah mengaplikasikan lem secukupnya. Pastikan tidak memberikan lem yang terlalu basah agar tidak muncul gelembung sehingga permukaan wallpaper bisa tetap rata.

  1. Tempelkan Wallpaper

Setelah lem rata, berikutnya adalah memasang wallpaper. Tempelkan secara hati-hati, Anda bisa mengikuti tanda garis yang telah dibuat sebelumnya. Jika sudah tertempel, ratakan dengan roll supaya bisa menempel dengan sempurna. Jangan lupa pastikan kerapihannya juga seperti potong sisa wallpaper di bagian atas atau samping agar terlihat rapih.

  1. Percantik dengan Wallsticker

Bagi yang lebih memilih untuk tidak menutupi seluruh permukaan dinding, Anda bisa menggunakan wallsticker. Umumnya, wallsticker tidak perlu tambahan lapisan lem sebagai perekat.

Editor : Latu Ratri Mubyarsah

Reporter : Marieska Harya Virdhani


Credit: Source link