Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar jadi Keynote Speaker di Webinar yang dilaksanakan IPB (Mugi)
Jakarta, Jurnas.com – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) melaporkan bahwa penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa sudah mencapai 99 persen.
Hal itu disampaikan Menteri Desa Agus Halim Iskandar dalam konferensi pers via virtual, Selasa (04/08).
“BLT dana desa sudah mencapai 99 persen atau setara dengan 73.610 desa yang sudah menyalurkan BLT dana desa termin satu bulan pertama. Jadi tinggal satu persen lagi desa yang menyalurkan BLT dana desa,” ujar Agus.
Sementara itu, lanjut Gus Menteri, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT dana desa sudah mencapai 7.888.073 yang tersebar di seluruh wilayah tanah air.
“Dimana 31 persennya atau sekitar 2.598.386 KPM yang perempuan sebagai kepala rumah tangga,” lanjutnya.
Agus menambahkan, untuk jenis pekerjaan yang paling banyak menerima BLT dana desa merupakan dari kalangan petani dan buruh tani.
“88 persen penerima BLT Dana desa dari kalangan petani dan buruh tani yakni berjumlah 6.946.133 KPM,” tambahnya.
Untuk total BLT dana desa yang tersalurkan baik termin satu dan dua hingga Agustus mencapai Rp12,97 triliun.
TAGS : Dana Desa Kemendes PDTT Pandemi Covid-19
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/76413/99-Persen-BLT-Dana-Desa-Telah-Tersalurkan/