JawaPos.com – Grup musik Sisitipsi kembali merilis album terbaru berjudul Kenangan Bang Maing. Sesuai dengan judulnya, album berisi 8 lagu tersebut mengemas ulang lagu-lagu hits dari komponis besar Indonesia, Ismail Marzuki.
Muhammad Fauzan Lubis atau akrab disapa Ojan, vokalis Sisitipsi mengungkapkan bahwa pihaknya senang sekali mendapat kesempatan untuk mengemas ulang lagu-lagu komponis besar Ismail Marzuki yang akrab disapa Bang Maing. Begitu label label triple-S musik dan Bathi Records membicarakan album ini, Ojan dkk langsung sangat bersemangat.
“Tanpa pikir lagi sebenarnya. Bagi kami ini suatu kehormatan dan anugerah,” ujar Ojan dalam jumpa pers di bilangan Bintaro Tangerang Selatan, Selasa (14/2).
Lagu-lagu yang ada di album Kenangan Bang Maing yaitu Rindu Lukisan, Juwita Malam, Aryati, Kopral Jono, Selendang Sutera, Sepasang Mata Bola, Sabda Alam, dan Rayuan Pulau Kelapa. Album Sisitipsi ini mendapat dukungan dari EAR space ( Endah n Rhesa ) dan albumnya diproduseri oleh Rendi Kopay.
Ojan dan sejumlah personel lainnya mengatakan, lagu-lagu Ismail Marzuki tersebut aransemen musiknya dikemas dengan gaya Sisitipsi. Tidak ada kesulitan berarti dalam proses pengerjaannya karena lagu-lagunya sudah sangat kuat dan sangat familiar bagi mereka.
“Meski proses pembuatannya cukup cepat tapi tantangannya cukup besar. Karena ini merepresent lagu-lagu Ismail Marzuki. Terus terang lebih berat dibandingkan bikin album sendiri,” tuturnya.
Lawat album Kenangan Bang Maing, Sitipsi menaruh harapan besar agar lagu-lagu emas dari Sang Maestro bisa lebih dikenal masyarakat luas terutama di kalangan anak-anak muda. Personel Sisitipsi menilai, lagu-lagu karya Bapak Musik Populer Indonesia itu tidak akan pernah lekang oleh waktu.
Album Kenangan Bang Maing merupakan album ketiga dari Sisitipsi. Album ini lahir setelah jeda sekitar 5 tahun dari album keduanya berjudul ML “Minta Lagi” yang dirilis pada 2018 silam.
Credit: Source link