Pada E-Class terbarunya, Mercedes-Benz menyematkan MBUX Superscreen dengan permukaan kaca luas dari depan kursi penumpang depan hingga ke tengah dasbor. Tersedia juga opsi layar terpisah untuk penumpang depan.
“Kontur kaca penutup memiliki desain yang dinamis. Untuk tampilan tengah, permukaan kaca diperpanjang ke bawah. Profil menjadi rata ke arah tepi luar. Pita nosel tipis bersarang di kontur atas permukaan kaca, menghubungkan nosel tengah dengan nosel luar untuk membentuk satu kesatuan,” kata Mercedes-Benz dalam penjelasan resmi yang dipublikasikan, Rabu (22/2) waktu setempat.
Baca juga: Mercedes terpilih jadi mobil F1 dengan livery terbaik versi penggemar
Di bagian depan panel instrumen diterangi oleh strip lampu Active Ambient Lighting. Lampu yang membentuk busur lebar ini mengalir dari kaca depan, melewati pilar A, hingga ke pintu.
Konsol tengah dirancang sebagai unit yang homogen dan menyatu dalam garis lurus ke bagian bawah panel instrumen. Di bagian depan, kompartemen penyimpanan dengan tutup dan tempat cangkir diintegrasikan ke dalam elemen trim berbentuk tiga dimensi.
Ada sandaran tangan empuk lembut di bagian belakang konsol tengah, dengan port USB terletak di kompartemen di bawah.
Baca juga: Mercedes W14 kembali dengan warna hitam untuk F1 2023
Panel tengah pintu menyatu dengan mulus ke sandaran tangan dengan sapuan cekung. Bagian depan di sini dirancang sebagai elemen metalik berteknologi tinggi. Ini berfungsi sebagai pegangan dan penutup, dan menggabungkan sakelar untuk power window.
Konsep warna dan trim menyampaikan karakter teknoid. Pembeli E-Class dapat memilih di antara berbagai kombinasi warna interior. Dengan pilihan berkisar dari krem muda yang dikombinasikan dengan abu-abu, termasuk efek mutiara berkelas, hingga cokelat tonka berwarna kayu manis dan abu-abu yang diklaim keren.
Sistem suaranya, Mercedes-Benz masih mengandalkan sistem suara surround Burmester® 4D, dengan pembaruan permainan lampu di bagian atas panel instrumen dan pintu yang menyesuaikan alunan musik.
Baca juga: Hamilton percaya diri hadapi F1 2023 seusai uji Merdedes W14
Pembaruan lainnya bahwa untuk alasan keamanan, pengemudi tidak bisa lagi menonton konten dinamis seperti TV streaming dan video. Sistem berbasis kamera menggunakan pemfilteran canggih yang dapat mengenali apakah kursi penumpang depan terisi atau tidak.
Ketika mendeteksi kursi terisi, maka permukaan layar sentuh bisa digunakan melalui panel MBUX dari kursi penumpang depan. Namun, bila kursi penumpang depan kosong, tampilan layar akan menjadi fitur dekoratif digital, dengan berbagai pilihan motif yang tidak mengganggu pengemudi.
Mercedes-Benz juga sudah menyertakan teknologi kecerdasan buatan untuk menyimpan memori fitur yang sering digunakan pengguna dalam keseharian. Dalam hal temperatur, misal, ketika hari dingin template pengaturan “Cold day” akan aktif dan otomatis mengaktifkan penghangat di kursi serta menyalakan lampu ambien bernuansa hangat.
Baca juga: Li Auto L9 akan hadir dengan fitur canggih
Pewarta: Suryanto
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2023
Credit: Source link