JawaPos.com – DJ Dinar Candy membuat pengakuan haru terkait kedekatan sekaligus prioritasnya kepada orang tuanya. Dia mengaku selalu memberikan uang ke orang tuanya meski dia sendiri berada dalam situasi sulit tidak punya uang.
“Aku ada uang atau nggak ada uang, kalau diminta sama orang tua pasti aku keluarin. Aku utamain keluarga dulu,” kata Dinar Candy di bilangan Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (22/3).
Kemungkinan karena dampak dari ketulusan dan keikhlasannya dalam memberikan uang kepada orang tua, Dinar Candy merasa pekerjaannya selalu serba dimudahkan oleh Tuhan.
Menurut DJ berusi 29 tahun tersebut, selalu ada saja pintu-pintu rezeki datang kepada dirinya lewat jalan yang tak pernah dia duga-duga sebelumnya. Dia bahkan sempat mendapat job hampir setiap hari baik di sejumlah di daerah bahkan luar negeri.
“Selama berkarir aku ngak peenah dikasih sama cowok. Aku beli rumah, beli mobil, benar-benar dari jerih payahku sendiri. Nggak tahu kenapa banyak pintu rezekinya,” paparnya.
Di bulan Ramadan tahun ini, Dinar Candy mengajak semua keluarganya melaksanakan ibadah umrah ke tanah suci. Dia merasa sangat beryukur bisa mengajak mereka melaksanakan ibadah umrah. Bagi Dinar Candy, ini merupakan pencapaian tertinggi dalam hidupnya.
Sementara itu, Acep Ginayah Sobiri selaku ayahanda mengatakan bahwa Dinar Candy berjanji akan selalu mendoakan Dinar Candy saat berada di tanah suci.
“Bapak mah berdoa kepada Allah semoga anak papa salihah dan mudah-mudahan anak papa cepat dapat jodohnya. Mudah-mudahan cepat punya keturunan saleh dan salihah,” doanya.
Dia juga mengaku akan selalu mendoakan Dinar Candy agar cepat mendapat jodoh. Sebab, dia sudah tidak sabar mau menimang cucu dari sang putrinya tersebut.
Credit: Source link