Gubernur DKi Jakarta Anies Baswedan bersama Neneng Goenadi, Managing Director, Grab Indonesia dalam acara Festival Patungan untuk Berbagi di Jakarta
Jakarta, Jurnas.com – Dua nama telah diusulkan partai pengusung, Gerindra dan PKS, untuk menjadi pendamping Anies Baswedan sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta.
Dua nama yang diusulkan adalah Ahmad Riza Patria dari Gerindra dan Nurmansyah Lubis dari PKS.
“Pagi hari ini barusan kami menerima pimpinan fraksi gerindra dan pimpinan fraksi PKS menyampikan 2 nama yang menjadi usulan untuk menjadi calon Wagub DKI Jakarta, tadi sudah kami terima dan nanti Insya Allah akan kami proses,” kata Anies di Balai Kota DKI, Selasa (21/1/2020).
Surat usulan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yang diterima Anies, nantinya akan diteruskan langsung ke DPRD DKI Jakarta agar dapat segera diproses.
“Jadi prosesnya kan memang dua partai itu mengusulkan pada Gubernur lalu Gubernur meneruskan usulan partai pengusung pada Dewan. Lalu Dewan perwakilan rakyat memproses dan lalu lakukan proses pemilihan,” ujar dia.
Mengenai dua calon yang diajukan, Anies menyerahkan seluruh prosesnya kepada DPRD DKI Jakarta. Dirinya percaya dewan akan memilih calon yang sesuai sehingga akan membantu dalam mewujudkan program-program prioritas yang dirasakan langsung warga Jakarta.
“Saya percaya partai pengusung sudah mempertimbangkan semua faktor, sehingga mengusulkan karena tahu tanggung jawab di Jakarta tidak kecil dan kita juga tahu ada janji politik dari kampanye, ada RPJMD. Dan saya percaya kedua pribadi yg diusulkan ini pasti sudah mempelajari, memahami, dan siap untuk melaksanakan itu semua,” tuturnya.
Dalam penyerahan nama cawagub tersebut dihadiri perwakilan partai pengusung. Tampak perwakilan dari Gerindra yaitu, Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Moh Taufik, Wakil Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Syarif.
Sementara perwakilan dari PKS adalah Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Mohammad Arifin, Sekretaris Fraksi DPRD DKI Jakarta, Achmad Yani.
TAGS : Anies Baswedan Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/66107/Anies-Serahkan-Pemilihan-Calon-Wagub-DKI-ke-DPRD/