JawaPos.com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyebut, capaian pengembangan vaksin perlu diapresiasi. Jokowi mengatakan, berdasarkan laporan dari Menteri BUMN Erick Thohir, sebanyak 290 juta dosis vaksin akan diproduksi hingga 2021.
“Itu sebuah jumlah yang sangat besar sekali. Negara lain mungkin sejuta, dua juta saja belum. Tapi kita sudah mendapat komitmen 290 juta baik yang di produksi di sini maupun yang diproduksi nanti di luar. Saya kira ini berita yang sangat bagus,” ujarnya melalui konferensi pers virtual, Senin (24/8).
Jokowi melanjutkan, jumlah produksi yang begitu besar dapat juga memenuhi pasar negara lain yang membutuhkan. Sebab, dia melihat belum ada satu negara di kawasan ASEAN selain Indonesia yang siap dengan kapasitas hingga ratusan juta dosis.
“Kalau memang apa yang kita miliki lebih dari yang ingin kita gunakan, ya enggak apa-apa (dijual) ke negara lain. Karena negara lain di ASEAN saja saya lihat belum ada yang siap dengan vaksin sebanyak yang saya sampaikan,” tuturnya.
Sementara itu, lanjutnya, pengadaan vaksin hingga akhir tahun ini ditargetkan sebanyak 20 hingga 30 juta dosis.
Editor : Estu Suryowati
Reporter : Romys Binekasri
Credit: Source link