JawaPos.com–Usai dua tahun diadakan secara virtual, edisi ke-22 festival film tahunan Uni Eropa (UE) Europe on Screen (EoS) akan digelar dengan format hybrid pada 2022. Pemutaran film secara luring (offline) diadakan 16–26 Juni.
Surabaya menjadi salah satu kota digelarnya acara itu. Beberapa kota lain adalah Jakarta, Bandung, Denpasar, Medan, dan Jogjakarta. Europe on Screen (EoS) adalah Festival Film Uni Eropa di Indonesia yang bertujuan memperkenalkan dan mempromosikan film-film produksi berbagai negara Eropa di Indonesia.
Festival Film Uni Eropa diadakan pertama kali di Indonesia pada 1990 dan kedua pada 1999. Mulai 2003, Festival Film Uni Eropa di Indonesia diadakan setiap tahun dengan nama Europe on Screen (EoS).
Sama seperti edisi sebelumnya, EoS 2022 akan menayangkan film-film Eropa yang bernilai hiburan tinggi. Penonton juga dapat mengakses film-film pilihan yang ditayangkan di Europe on Screen 2022 secara daring (online) melalui situs festivalscope.com, 20–30 Juni.
Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia Vincent Piket mengatakan, tahun ini, festival film Europe on Screen (EoS) akan menghadirkan 69 film terkini dari 20 negara anggota UE serta 5 negara Eropa lainnya.
”Ada beragam pilihan film impresif yang ditayangkan, dari thriller ke komedi, film romantis hingga musikal. Ada drama juga horor. Beberapa film pemenang penghargaan yang menangkap isu-isu terkini seperti pandemi, migrasi, perang. Kami juga akan menyelenggarakan acara-acara tambahan yang menarik seperti diskusi, webinar, dan pameran,” papar Vincent pada Sabtu (25/6).
Editor : Latu Ratri Mubyarsah
Reporter : rafika
Credit: Source link