BMW i Vision Dee merupakan kendaraan bunglon dengan eksterior e-ink, yang memungkinkannya berganti hingga 32 warna.
“Dee” merupakan akronim dari Digital Emotional Experience, yang dirancang untuk memiliki kesadaran diri dan kemampuan berkomunikasi dengan penumpangnya.
i Vision Dee bukanlah BMW pertama yang bisa berganti warna. Di CES tahun lalu, perusahaan mengungkapkan iX Flow dengan kemampuan serupa.
Baca juga: BMW Indonesia catat kenaikan penjualan 23 persen untuk November 2022
Namun tidak seperti iX Flow, i Vision Dee menawarkan hingga 32 warna berbeda dengan kemungkinan yang hampir tak terbatas untuk pola yang berbeda.
Menariknya, mobil tersebut memiliki interpretasi digital dari grille berbentuk ginjal khas BMW yang dapat menampilkan ekspresi wajah yang berbeda.
Mobil konsep BMW i Vision mencakup versi modern dari bentuk grille ikonik merek dan Hofmeister kink, dengan sentuhan digital.
Sorotan utama lain dari mobil ini adalah asisten virtualnya yang disebut “Dee”. Tidak seperti asisten digital lainnya seperti Alexa atau Siri, Dee adalah asisten yang cerdas dan ceria dengan kepribadian.
Ini dimaksudkan untuk membentuk hubungan yang lebih dekat antara manusia dan mesin. Demikian seperti disiarkan Gizmochina, Kamis (5/1).
Baca juga: Penjualan mobil BMW Group turun di tahun 2022
Baca juga: CES 2023 diprediksi masih menyoroti teknologi EV
Baca juga: BMW perluas perjanjian sel baterai Solid Power
Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023
Credit: Source link