Norma Risma Didampingi Hotman Paris, Ini Reaksi Pihak Rozy Zay Hakiki

Norma Risma Didampingi Hotman Paris, Ini Reaksi Pihak Rozy Zay Hakiki

JawaPos.com – Pengacara Hotman Paris menyatakan kesiapannya untuk membantu permasalahan hukum yang kini menjerat Norma Risma. Pria berjuluk pengacara 30 miliar bahkan mengaku siap mendampingi perempuan yang viral di media sosial lewat masalah yang diungkapkannya. Hotman Paris siap mendampingi apabila Norma akan membuat laporan balik terhadap mantan suami.

Terkait Norma Risma digandeng Hotman Paris, Jumadi selaku kuasa hukum Rozy Zay Hakiki sepertinya masih enggan bicara tentang hal itu. Kepada JawaPos.com melalui sambungan telepon, dia yang awalnya cukup tenang langsung buru-buru mengakhiri pembicaraan ketika ditanya Norma yang akan dibantu oleh Hotman Paris jika membuat laporan balik.

“Saya lagi kerja nih ya,” kata Jumadi sambil memutus sambungan telepon, Senin (9/1).

JawaPos.com juga sempat meminta tanggapan terhadap pengacara Rozy melalui pesan singkat terkait pernyataan Hotman Paris ihwal adanya surat keterangan bersama yang telah ditandatangani oleh Rozy usai penggerebekan yang terjadi pada 15 November 2022. Sampai berita ini dinaikkan, pengacara Rozy belum memberikan balasan.

Diketahui, Norma Risma mendatangi Hotman Paris di Kopi Johny pada Sabtu (7/1). Dalam kesempatan tersebut, Norma bercerita banyak hal tentang dugaan perselingkuhan Rozy dengan ibu kandungnya sendiri.

Hotman Paris tidak hanya mendengarkan curhatan Norma Risma. Sebagai pengacara, dia juga menanyakan soal bukti-bukti. Norma pun menyerahkan salinan surat pernyataan bersama dari desa setempat yang ditandatangani Rozy usai penggerebekan terjadi.

“Ada surat pernyataan bersama yang menjelaskan seperti apa kejadian waktu itu. Suaminya tanda tangan. Tapi apa isi detailnya saya nggak mau ngomong meskipun saya sudah dapat salinannya,” ujar Hotman Paris.

Kasus ini bermula dari curhatan menyedihkan Norma Risma di akun media sosial, menyatakan bahwa suaminya (sekarang sudah berstatus mantan suami), Rozy Zay Hakiki, menjalin hubungan terlarang dengan ibu kandungnya sendiri.

Dalam podcast Denny Sumargo, Norma Risma menyatakan hubungan terlarang Rozy dengan ibu kandungnya bukan cuma satu kali terjadi. Sebelum pernikahan mereka, katanya juga sempat menjalin hubungan terlarang.

Puncaknya, saat Rozy dan ibu kandung Norma Risma digerebek oleh warga saat tengah berada di rumah kontrakan diduga telah melakukan perzinahan. Peristiwa tersebut terjadi pada 15 November 2022.

Pernyataan Norma Risma di podcast YouTube Denny Sumargo kemudian dibantah oleh Rozy Zay Hakiki dan kuasa hukumnya. Dia membantah telah melakukan perzinahan dengan ibunda Norma Risma. Bahkan saat peristiwa penggerebekan, Rozy juga membantah telah melakukan perzinahan.

Bukan sekadar membantah, Rozy kabarnya juga melaporkan Norma Risma ke Polda Banten. Dilaporkan dengan UU ITE buntut dari curhatannya di TikTok yang kemudian menjadi viral di media sosial. Rozy mengaku nama baik dirinya dan keluarga tercoreng akibat perbuatan sang mantan istri.


Credit: Source link

Related Articles