BETA Indonesia Gotong Royong Pemulihan Ekonomi Dampak Covid-19

by

in
BETA Indonesia Gotong Royong Pemulihan Ekonomi Dampak Covid-19

Deklarasi BETA Indonesia

Jakarta, Jurnas.com – Perkumpulan Bela Tanah Air (BETA) Indonesia menggelar acara bertajuk Pancasila Sepanjang Masa & Haul Bung Karno, di Kawasan Bogor, Jawa Barat, pada Minggu (7/6/2020).

Ketua Umum BETA Indonesia, Jevinny Setia Rini mengatakan acara yang diisi dengan diskusi, do’a bersama, dan potong tumpeng tersebut bukan sekadar tradisi kultural maupun keagamaan semata. Melainkan sebuah momentum yang tepat untuk mempererat persatuan, semangat kebangsaan dan cinta tanah air.

“Dengan Pancasila dan kegotongroyongan seperti yang diajarkan oleh Bung Karno sebagai Founding Father, saya optimis bangsa Indonesia mampu melewati Pandemi Covid-19,” ujar Jevinny.

Ia menjelaskan, semangat gotong royong sebenarnya sudah terlihat sejak awal penanganan Covid-19. Semua elemen bangsa bahu-membahu, saling bantu meringankan beban saudara sebangsa yang terdampak Pandemi Covid-19.

“Cuma perlu lebih digaungkan lagi supaya semangat kegotongroyongan tetap terjaga sepanjang masa,” tegas Jevinny.

Dengan Deklarasi BETA Indonesia, lanjut Javinny, tekad yang dimiliki masing-masing anggota bersatu-padu menjadi sebuah kekuatan yang diharapkan mampu memicu semangat seluruh elemen bangsa.

“Sebagai wujud nyata eksistensinya, BETA Indonesia telah menyalurkan ratusan paket sembako, alat-alat kesehatan (alkes) hingga bagi-bagi takjil saat Bulan Ramadhan,” tuturnya.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) BETA Indonesia, Aristovino Harry Pasumain telah menyusun sejumlah program kerja untuk segera direalisasikan. diantaranya terkait pemulihan ekonomi kerakyatan pasca Pandemi Covid-19, sejalan dengan kebijakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Program Nawacita.

Sebab, jelasnya, tidak dipungkiri lagi bahwa Pandemi Covid-19 telah menyebabkan jutaan orang kehilangan pekerjaan, UMKM banyak yang mati, bahkan pertumbuhan ekonomi nasional anjlok ke level 2,97% pada Kuartal Pertama 2020 (Q1). Lebih parahnya lagi, para ahli memprediksi perekonomian Indonesia akan menyentuh titik terendah pada Kuartal Kedua 2020.

“Tidak mungkin kita menyerahkan sepenuhnya kepada Pemerintah. Sebagus apapun kebijakan dan program nasional yang dicanangkan, tidak akan berhasil tanpa dukungan seluruh rakyat Indonesia,” ungkapnya.

Pria yang akrab disapa Vino ini menambahkan, dalam waktu dekat BETA Indonesia akan menyiapkan langkah-langkah pemulihan ekonomi seperti memberikan pelatihan kerja dan keterampilan bagi warga terdampak Pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, Vino mengajak semua pihak, khususnya organ relawan Jokowi-Ma’ruf agar mengambil langkah nyata untuk mendukung program Pemerintah, terutama mengenai pemulihan ekonomi pasca Pandemi Covid-19

TAGS : BETA Indonesia Covid-19 Gotong Royong

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/73439/BETA-Indonesia-Gotong-Royong-Pemulihan-Ekonomi-Dampak-Covid-19/