Virus corona (Foto: Press TV)
Washington, Jurnas.com – Rumah sakit Amerika Serikat (AS) bersiap menghadapi wabah virus corona yang lebih mengerikan. Pejabat negara itu memproyeksikan jumlah orang yang akan terjangkit virus yang dikenal COVID-19 itu mencapi 96 juta warga Amerika.
Sebuah dokumen bocor yang diterbitkan di media mengungkapkan rumah sakit AS sedang bersiap menghadapi wabah virus corona dengan skala yang belum pernah terjadi sebelumnya. Dokumen itu memperkirakan korban tewas 480.000 dari 96 juta orang yang terinfeksi virus corona di AS.
Direktur Eksekutif Pencegahan Penyakit Menular AS, Becca Bartles mengatakan, rumah sakit sakit ternama di AS sedang bersiap-siap untuk menghadapi wabah virus corona.
“Kami bersiap untuk sesuatu yang sangat signifikan,” kata Bartles di Providence St. Joseph Health System, seperti dikutip Business Insider, Sabtu (7/3) waktu setempat.
“Kami belum melihat epidemi atau pandemi dalam kehidupan kami dalam ukuran dan cakupan ini,” sambungnya.
Sementara itu, pihak berwenang AS melaporkan 17 kematian akibat virus corona dan 377 infeksi di seluruh wilayah negara itu pada Jumat (6/3). Negara bagian Florida melaporkan kematian pertama di Pantai Timur AS.
Laporan-laporan media mengatakan rumah sakit dan petugas kesehatan sudah mulai merasakan dampak wabah itu saat melanda kota-kota di seluruh AS.
Anggota parlemen AS mengkritik administrasi Trump karena korban kematian virus corona terus meningkat.
Sejak wabah virus corona dimulai di China Desember lalu, wabah ini telah menginfeksi sekitar 101.400 orang di seluruh dunia dan menewaskan lebih dari 3.400. Mayoritas kasus dan kematian tetap di daratan Negeri Tirai Bamb. (Press TV)
TAGS : Virus Corona Amerika Serikat Becca Bartles
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/68605/Corona-di-AS-yang-Lebih-Mengerikan/