JawaPos.com–Meninggalnya Achmad Hermanto Dardak, ayah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak bisa dibilang cukup mendadak dan mengejutkan. Dia meninggal dalam keadaan sehat setelah mengalami kecelakaan dini hari (20/8).
Kehilangan Hermanto Dardak sangat berat bagi keluarga. Terutama bagi sang istri atau ibu dari Emil Dardak.
”Kami coba ikhlas hadapi situasi ini. Fokus saya bagaimana memberikan dukungan kepada ibu saya terutama, tentunya berat bagi beliau,” kata Emil Dardak didampingi Arumi Bachsin di rumah duka, Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu (20/8).
Wagub Jawa Timur itu mengaku mendapatkan informasi soal ayahnya mengalami kecelakaan tidak lama setelah kejadian. Yakni sekitar pukul 04.00. Namun saat itu, Emil Dardak tidak lansung diberi tahu soal kondisi ayahnya sebenarnya yang diperkirakan meninggal di lokasi kejadian.
”Kami coba mencari pertolongan untuk bisa mengetahui. Nggak berapa lama kami terkonfirmasi bahwa ayah saya sudah sekitar pukul tiga meninggal. Ini momen yang sulit untuk keluarga kami,” tutur Emil.
Emil Dardak dan Arumi Bachsin mendoakan agar ayah mereka mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan. Berdoa semua amal baiknya selama hidup di dunia diterima dan bernilai pahala. Dan dosa-dosanya diampuni.
Diketahui, Hermanto Dardak meninggal dunia pada usia 65 tahun. Dia menghembuskan napas terakhir setelah mengalami kecelakaan di KM 341+400 jalan Tol Batang-Pemalang, Sabtu (20/8) sekitar pukul 03.25 WIB.
Mobil Toyota Innova yang ditumpanginya menabrak truk Hino dari arah belakang. Kondisi mobil ayah Emil Dardak mengalami kerusakan parah di bagian depan, samping dan hampir semua body mobil. Kecelakaan diduga diakibatkan oleh sopir mengantuk.
Sebelum dibawa ke rumah duka di Jakarta setelah terjadi kecelakaan, jenazah Achmad Hermanto Dardak, ayah Emil Dardak yang juga mertua Arumi Bachsin, dibawa ke RSU Aro Kota Pekalongan, Jawa Tengah.
Editor : Latu Ratri Mubyarsah
Reporter : Abdul Rahman
Credit: Source link