JawaPos.com – Pandemi Covid-19 telah mengubah kebiasaan berbelanja masyarakat Indonesia. Akan tetapi fashion dan beauty bagi perempuan tetap menjadi kebutuhan yang tak bisa berubah.
Dalam pembukaan Sistersel oleh PT Omnichannel Retail Indonesia, perusahaan pemilik brand ikonik Indonesia Sophie Martin dan Brunbrun Paris, dengan konsep multi-brand yang menjual produk-produk fashion & beauty dan harga terjangkau, tercatat permintaan konsumen selama pandemi justru naik. Maka pihaknya memutuskan untuk mengambil langkah agresif memperluas jangkauan Sistersel dengan mentransformasi semua gerai Brunbrun Paris menjadi toko offline Sistersel.
“Peluncuran toko offline Sistersel menjadi babak baru untuk industri retail di Indonesia. Langkah bisnis ini terlihat cukup berbeda di saat belanja e-commerce sedang diminati namun kami malah membuka gerai fisik. Strategi ini diambil karena kami yakin bahwa meskipun tren belanja online meningkat, masyarakat masih membutuhkan pengalaman offline sejalan dengan strategi bisnis kami menciptakan online to offline (O2O) commerce yang bertujuan untuk menghadirkan pengalaman berbelanja yang menghilangkan batasan antara online dan offline,” kata CEO Omnichannel Retail Indonesia Bruno Hasson di Kota Kasablanla baru-baru ini.
Berikut adalah lima pilihan produk yang paling sering diincar perempuan saat berbelanja di Sistersel. Apa saja?
1. Makeup
Makeup yang selalu saja menjadi andalan perempuan adalah lipstik, eyeliner, dan maskara. Bahkan saat ini penggunaan lipstik krim dan blushon krim juga makin banyak digemari.
2. Tas
Tas ukuran apapun saat ini laris. Apalagi di masa new normal life di mana semua orang sudah mulai kembali masuk kerja, tas untuk dipakai ke kantor dengan warna basic juga menjadi andalan.
3. Jam Tangan
Jam tangan dengam warna maroon, nude, dan hitam menjadi warna paling favorit. Bentuk bulat atau kotak merupakan yang paling diminati.
4. Skincare
Skincare juga paling banyak diburu selama pandemi. Bahkan data Sistersel menyebutkan, kaum hawa lebih memilih membeli skincare dibabding makeup selama pandemi sebab wajah masih tertutup masker.
5. Parfum
Parfum dengan kemasan kecil dan unik paling banyak dipilih karena praktis dan mudah dibawa ke mana-mana. Parfum jenis Eau De Toilette paling banyak dibeli.
Editor : Nurul Adriyana Salbiah
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Credit: Source link