“Berdasarkan performa keseluruhan dan market, serta faktor kunci lainnya dari model kandidat, mobil sport super MC20 Maserati dinobatkan sebagai China Performance Car of the Year 2021,” kata Maserati dalam keterangannya yang diterima ANTARA, Senin.
Penghargaan China Car of the Year 2021 diikuti oleh orang dalam industri dan konsumen, dan penghargaan ini bertujuan untuk mempromosikan peningkatan berkelanjutan industri dan pasar otomotif China.
Penghargaan China Car of the Year 2021 dipilih oleh dewan juri yang terdiri dari 41 juri berwenang dari media otomotif.
Dikembangkan oleh Maserati Innovation Lab dan diproduksi di pabrik bersejarah di Modena, MC20 100% dibuat di Italia.
Tampilannya menyongsong jiwa sporty. Dilengkapi dengan mesin baru V6 Nettuno 630 tenaga kuda, mampu memberikan akselerasi 0-100 km/jam dalam waktu kurang dari 2,9 detik dan kecepatan tertinggi lebih dari 325 km/jam.
Mesin yang dipatenkan telah dikembangkan, dirancang dan dibangun sepenuhnya in-house dan menggunakan teknologi ruang depan yang berasal dari mesin Formula 1. Dengan mobil sport super baru MC20, brand Trident resmi memulai era baru.
Supercar MC20 baru sendiri diproduksi di Modena, di pabrik Viale Ciro Menotti yang bersejarah.
Baca juga: Fiat Chrysler dan Engie EPS dirikan usaha patungan e-mobilitas
Baca juga: Sejarah Maserati Tipo 300S
Baca juga: Oshan X5 mulai dijual November di China
Pewarta: A087
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020
Credit: Source link