JawaPos.com – Gelaran Fosfen Music Festival seharusnya digelar di Laswi City Heritage, Kota Bandung pada hari ini dan besok (12-13 November 2022). Akan tetapi acara tersebut dipastikan batal digelar.
Mencuat kabar pembatan ini lantaran investor melakukan penarikan dana investasi.
Terkait hal tersebut, MyMedia selaku pihak yang namanya ikut terseret, buka suara. Lewat keterangan tertulis yang diunggah di akun Instagram, ia memastikan tidak menarik dana yang telah diinvestasikan untuk gelaran Fosfen Music Festival.
“Isu yang beredar yaitu MyMedia sebagai investor menarik dana investasi itu tidak benar adanya. MyMedia justru mengalami kerugian dalam bentuk rupiah dan juga nama baik,” tegas pihak MyMedia dalam keterangannya.
Mereka pun menyatakan kekecewaanya pada pihak penyelenggara acara. Dijelaskan perihal terkait perjanjian kontrak kerja sama pihaknya dengan pihak promotor. Dalam kontrak tertera kesepakatan bahwa perjanjian hanya berlaku hingga September 2022.
Selaku investor kala itu, MyMedia mengaku telah menyerahkan dana investasi sebesar Rp.500.000.000 untuk penyelenggaraan Fosfen Music Festival pada bulan Agustus 2022, namun event itu diundur karena satu dan lain hal .
“Sampai pada wacana Fosfen Music Festival digelar November 2022 ini, pengelola pada H-2 pelaksanaan menyatakan kekuarangan anggaran yang tidak mungkin bisa dipenuhi MyMedia sebagai investor dengan pertimbangan tidak ada kontrak baru untuk gelaran tersebut,” jelasnya.
MyMedia tegas berkeberatan jika pihaknya dituding sebagai pihak yang bertanggung jawab di balik batalnya Fosfen Music Festival pada hari ini dan besok di kota Bandung.
Diketahui, H-1 menuju hari H, pihak penyelenggara Fosfen Music Festival secara resmi mengumumkan pembatalan acara. Hal itu diumumkan melalui unggahan di akun media sosialnya.
“We’re sorry the show is postponed. Dengan segala kerendahan hati, dengan terpaksa kami menginfokan acara Fosfen Music Festival tidak bisa terlaksana atau akan kami undur hingga Januari. Terima kasih untuk teman-teman yang sudah ikut berpartipasi dan sudah beli tiket, untuk perihal refund tiket akan kita buatkan link khusus di siang ini. Terima kasih !“demikian keterangan dalam unggahan akun Instagram fosfen.festival.
JawaPos.com berusaha meminta penjelasan ihwal pembatalan Fosfen Music Festival. Namun sampai artikel ini dinaikkan pihak penyelenggara belum dapat dikonfirmasi.
Credit: Source link