Rapat Pansus Hak Angket KPK
Jakarta – Pansus Hak Angket Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Pertemuan tersebut dilakukan secara tertutup.
Selain Ketua Pansus Hak Angket KPK Agun Ginandjar Sudarsa dan Wakil Ketua Dossy Inskandar, tiga anggota Pansus Angket KPK turut serta dalam pertemuan tersebut, yakni Muhammad Misbakhun, Masinton Pasaribu, dan Edi Kusuma Widjaya.
Sementara, sejumlah pimpinan BPK beserta jajarannya sudah hadir dalam pertemuan tersebut.
Sebelumnya, Anggota Pansus Angket KPK Muhammad Misbakhun mengatakan, pertemuan tersebut dalam rangka mempertanyakan Terkait audit BPK terhadap keuangan KPK.
“Kami akan menanyakan audit BPK terhadap lembaga KPK,” kata Misbakhun, di Gedung DPR, Jakarta, Senin (3/7).
TAGS : Pansus Angket KPK BPK Misbakhun
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/18343/Pertemuan-Pansus-Angket-KPK-dan-BPK-Digelar-Tertutup/