Perdana Menteri Australia Scott Morisson (Foto: AFP)
Jakarta – Perdana Menteri Australia Scott Morisson akan melakukan kunjungan luar negeri perdananya ke Indonesia pekan ini. Morisson merupakan PM baru Australia, pasca pemakzulan Malcolm Turnbull pada Jumat lalu.
Dalam siaran pers yang diterima redaksi, Morisson diagendakan bertemu dengan Presiden Joko Widodo. PM Australia akan membahas hubungan bilateral kedua negara di bidang ekonomi dan keamanan.
“Saya ingin membuat pernyataan yang jelas mengenaik pentingnya hubungan kita, dan komitmen pemerintahan saya untuk memperdalam kerja sama ekonomi dan keamanan kita,” kata Morisson dalam pernyataannya pada Selasa (28/8) kemarin.
Menurut Morisson, Indonesia dan Australia memiliki ikatan geografi dan sejarah yang dalam, hubungan kontemporer yang maju, serta visi kawasan yang damai dan makmur.
Karena itu, kolaborasi kedua negara di bidang ekonomi dan keamanan akan membuat kedua negara makin kukuh, aman, dan sejahtera.
“Saya menantikan bekerja sama dengan Presiden Indonesia, untuk meletakkan fondasi tingkat lanjut dari hubungan kemitraan bilateral kita,” ujarnya.
Sebelumnya, Morrison dilantik sebagai perdana menteri ketujuh Australia dalam kurun waktu 11 tahun, pada Jumat (24/8) malam, menggantikan Turnbull yang mundur akibat kehilangan dukungan partai.
TAGS : Australia Indonesia Morisson
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/40046/PM-Baru-Australia-Temui-Jokowi-Pekan-Ini/