Menteri Luar Negeri Qatar, Sheikh Mohammed bin Abdulrahman Thani (Foto: Financial Tribune)
Dubai – 20 bulan pasca penarikan duta besarnya dari Teheran, Iran, kini Qatar akan membuka kembali kedutaan besarnya di Negeri Mullah tersebut. Keputusan itu muncul di tengah hubungan hangat Qatar–Iran, dan blokade sejumlah negara Teluk.
Sebelumnya Qatar menarik duta besarnya pada Januari tahun lalu, setelah diketahui terlibat dalam demontrasi protes terhadap Arab Saudi, yang telah mengeksekusi seorang ulama Muslim Syi’ah di Riyadh, atas tuduhan terorisme.
“Qatar mengumumkan bahwa duta besarnya akan kembali melanjutkan tugas diplomatik di Iran,” demikian pernyataan Kementerian Luar Negeri Qatar. Disebutkan pula bahwa Qatar ingin memperkuat hubungan di segala bidang dengan negara berbentuk republik Islam tersebut.
Pasca blokade negara Teluk, hubungan Qatar dan Iran makin hangat. Di saat Arab Saudi, Mesir, Uni Emirat Arab, dan Bahrain melarang lalu-lalang pesawat asal Qatar, Iran malah sebaliknya. Dilansir dari Reuters, Iran bahkan mempersilahkan Qatar menggunakan wilayah udaranya untuk mengirim persediaan makanan segar ke Doha.
TAGS : Iran Qatar Timur Tengah
This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin
Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/20628/Qatar-Bakal-Buka-Kembali-Kedutaan-di-Iran/