Branch Manager of Daya Toyota Cakung Teguh Andriyanto mengatakan bahwa Daya Toyota Cakung memiliki letak geografis yang cukup berdekatan dengan tiga wilayah tersebut. Maka dari itu pihaknya ditunjuk oleh TAM untuk menjangkau tiga daerah tersebut.
“Dari sisi geografis, kita itu kan dekat dengan utara, timur dan juga area Bekasi. Tidak hanya itu, secara luas kita juga yang paling besar dan juga kita sangat siap untuk menghadirkan GR Zone ini,” kata Teguh Andriyanto kepada awak media di Jakarta, Jumat malam.
Baca juga: Toyota bawa enam model GAZOO Racing baru di GIIAS, ada All New GR86
Hadirnya GR Zone ini juga sebuah bentuk komitmen dari TAM untuk memberikan informasi kepada konsumen yang benar-benar tertarik dengan dunia racing, melalui brand Gazoo Racing yang sudah hadir sejak 2021 lalu di Indonesia.
Dalam hal ini, TAM juga diketahui tidak hanya memberikan pilihan line-up yang lengkap dari sports car hingga sporty car. Namun, pihaknya juga aktif dalam berpartisipasi untuk pengembangan motorsport nasional melalui tim TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI).
“Dalam waktu dekat, kita tidak hanya menghadirkan Yaris GR, 86 GR melainkan kita juga akan display Hilux GR di Daya Toyota,” ucap dia.
Jika dilihat, diler Daya Toyota sudah disulap dengan berbagai ornamen racing yang semakin mengukuhkan branding GR di Indonesia. Daya Toyota juga akan memanjakan para pelanggan yang berkunjung ke outlet resmi Daya Toyota Cakung, dengan desain dan layout atraktif yang merepresentasikan secara utuh merek GR di Indonesia.
Terdapat beberapa media fisik dan digital yang menampilkan informasi lengkap mengenai GAZOO Racing di customer lounge untuk dapat dieksplor oleh pelanggan.
Untuk diketahui bersama, pelaksanaan grand opening GR Zone, Daya Toyota Cakung pun mengadakan Daya Toyota EXPO selama dua hari yaitu tanggal 16 – 17Desember 2022, menghadirkan lineup GR, simulator GR, test drive Sport Car GR, Special Promo End Year Sale dan Special Price GR Merchandise.
Baca juga: Toyota Gazoo kenalkan GR Corolla bermesin turbo tiga silinder
Baca juga: Baru dua pekan, Toyota Innova Zenix bungkus 4.000 SPK
Baca juga: Toyota Aqua disegarkan dengan konsep GR Sport
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2022
Credit: Source link