FKL 2021 Mencari Tiga Katagori UKM Terbaik di Lima Destinasi Super Prioritas – KRJOGJA

FKL 2021 Mencari Tiga Katagori UKM Terbaik di Lima Destinasi Super Prioritas – KRJOGJA

JAKARTA, KRJOGJA.com – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) bersama Adira Finance kembali mengadakan Festival Kreatif Lokal (FKL) untuk yang kedua kali, mengangkat tema ‘Tumbuh Bersama Sahabat’.

Festival Kreatif Lokal 2021 merupakan wujud komitmen Adira Finance untuk mendukung pengembangan ekonomi kreatif melalui program Kemenparekraf RI #BeliKreatifLokal dan Bangga Buatan Indonesia, khususnya bagi pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di lima Destinasi Super Prioritas (DSP) Pariwisata Indonesia, yakni Danau Toba, Sumatera Utara; Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur; Borobudur, Jawa Tengah; Likupang, Sulawesi Utara; Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno yang diwakili Deputi Bidang Pemasaran Nia Niscaya mengapresiasi konsistensi Adira Finance yang terus mendukung pelaku UKM di sektor pariwisata melalui Festival Kreatif Lokal 2021

”Gelaran Festival Kreatif Lokal 2021 bukti konsistensi dan kepedulian Adira Finance terhadap pelaku UKM di sektor pariwisata. Lebih utama lagi, Festival Kreatif Lokal 2021 menjadi modal bagi pelaku UKM di lima Destinasi Super Prioritas untuk tumbuh dan menunjukkan semangat terus maju di tengah tantangan,” katanya di Gedung Sapta Pesona, Kemenparekraf RI, Jakarta secara virtual, Rabu (1/9/2021).

Credit: Source link

Related Articles