JawaPos.com – Wakil Bendahara Umum BPP Hipmi Ndinta Herry Pramana atau yang akrab disapa Anta Ginting terpilih menjadi Ketua Umum Kadin Jakarta Timur periode 2021-2026. Dirinya mengajak semua pihak dapat saling bekerjasama untuk memulai awal baru dalam menghadapi tantangan berat pemulihan ekonomi.
Menurutnya, tantangan dalam beradaptasi dengan pandemi harus dilakukan oleh semua lini usaha baik mikro, kecil, menengah, hingga isaha skala besar. Sebab, seluruh sektor usaha terpapar akibat kebijakan pembatasan dalam menekan kasus Covid-19.
“Tantangan berat tersebut saya bagi menjadi tantangan urgen saat ini, serta tantangan jangka panjang. Tantangan urgen, sebagaimana kita ketahui, adalah menghadapi dan beradaptasi dengan dampak pandemi Covid-19. Semua lini usaha, mulai dari usaha mikro, kecil, menengah sampai besar, tidak ada yang luput terkena dampak negatifnya,” ujarnya dalam keterangannya yang diterima JawaPos.com, Jumat (29/10).
Anta berharap, Kadin Jakarta Timur dapat proaktif menjadi rumah pengusaha untuk saling berkolaborasi, sehingga bisa keluar dari dampak pandemi ini secara sehat, kuat, dan bertambah maju.
Anta menaparkan, terkait tantangan jangka panjang perekonomian nasional terdapat distrupsi digital yang mempengaruhi model bisnis nasional. Namun, semua pengusaha harus dapat beradaptasi terhadap digitalisasi dan segala perubahan agar dapat menjadi pemenang dalam persaingan bisnis
“Akan saya optimalkan untuk menjadi solusi para pengusaha Jakarta Timur menghadapi ekonomi 4.0, ekonomi digital yang akan semakin marak di tanah air,” ucapnya.
Anta melanjutkan lebih jauh, dalam menghadapi semua tantangan harus memiliki daya saing di tengah ekonomi digital saat ini. “Mari kita memajukan dan menggerakkan perekonomi para pengusaha Jakarta Timur, khususnya UMKM Jakarta Timur, agar kita memperoleh kesuksesan bersama,” pungkasnya.
Editor : Mohamad Nur Asikin
Reporter : Romys Binekasri
Credit: Source link