DPP BKPRMI Serukan Peduli Uighur

by

in
DPP BKPRMI Serukan Peduli Uighur

ketua umum DPP BKPRMI, Said Aldi Al Idrus usai melaksanakan bakti sosial di masjid raya Kuala dan perumahan masyarakat kuala korban banjir bandang di kuala kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Rabu (17/12).

Jakarta, Jurnas.com – Dewan Pengurus Pusat Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPP BKPRMI) menyerukan aksi peduli muslim Uighur, yang saat ini masih terus mengalami intimidasi di negara China.

Hal itu disampaikan ketua umum DPP BKPRMI, Said Aldi Al Idrus usai melaksanakan bakti sosial di masjid raya Kuala dan perumahan masyarakat kuala korban banjir bandang di kuala kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Rabu (17/12).

“Silahkan kepada seluruh DPW dan DPD, DPK, Dpdes, BKPRMI Se-Indonesia buat aksi protes (longmarch) di daerah masing masing bersama ormas dan ummat islam yang peduli dengan saudara-saudara kita di China,” kata Said.

Menurut Said, aksi ini dilakukan BKPRMI karena didasari kemanusiaan dan kepedulian sesama muslim yg sedang di intimidasi oleh Pemerintah Komunis. Ia pun berharap kepada pemerintah Republik Indonesia juga mengambil sikap yang tegas menanggapi hal tersebut.

“Indonesia mempunyai muslim terbesar di dunia dan ada nilai tawar yang terbaik karena umat lain di negeri ini selama ini sangat nyaman hidup bersama di Indonesia, tanpa pernah mengintimidasi golongan atau umat tertentu,” ujarnya.

Baca juga.. :

Said juga menilai, ini adalah rencana genosida kepada Muslim di Uighur, sehingga kita harus peduli dan bersama menyelamatkan karena ini adalah masalah yang harus dihadapi bersama.

“Kepada seluruh umat beragama di Indonesia, kami minta perannya untuk mengecam tindakan pemerintah China terhadap muslim Uighur,” tuturnya.

“Ini adalah kejahatan kemanusiaan yang harus di sikapi bersama. Peduli Uighur ini sudah yang kesekian kalinya kami lakukan,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Said Aldi al Idrus didampingi wakil ketua Drs H.Yeyen Munawar, Sedek Bahta SH, Dr Daud Sagitaputra, dan Sekjend Drs Ahmad Rizqon.


TAGS : DPP BKPRMI Muslim Uighur Said Aldi

This article is automatically posted by WP-AutoPost Plugin

Source URL:http://www.jurnas.com/artikel/64218/DPP-BKPRMI-Serukan-Peduli-Uighur/