Dua Tahun Tak Pulang ke Thailand, Jirayut Ekspresikan Rindu Lewat Lagu

JawaPos.com – Pandemi Covid-19 memaksa pembawa acara sekaligus penyanyi Jirayut Afisan tidak dapat pulang ke negara asalnya, Thailand. Otomatis hal itu membuat dia harus menahan rindu sekitar dua tahun tidak bisa bertemu keluarganya.

Jirayut mengekspresikan kerindungannya yang sangat besar terhadap keluarga melalui single terbarunya bertajuk Rindu Luar Biasa. Ini adalah single kelima Jirayut setelah aktif berkarya di tanah air sejak 2019 silam.

“Cerita lagu ini sebenarnya tentang rindu, baik kepada pasangan ataupun keluarga setelah berpisah lama. Untuk aku sendiri, lagu ini lebih ke orang tua karena aku sudah mau dua tahun nggak pulang ke Thailand, cuma bisa komunikasi dengan keluarga lewat telepon,” kata Jirayut dalam jumpa pers virtual Senin (13/9).

Lagu Rindu Luar Biasa diciptakan oleh Adibal. Menyanyikan lagu itu ia mengalami sejumlah kesulitan. Dia sempat kesulitan mencocokkan jadwal take vokal dengan pekerjaannya sebagai pembawa acara. Karena pada waktu itu, Jirayut sedang sibuk-sibuknya di Indosiar.

Take vokal jujur cuma di asrama karena waktunya mepet, malam harus on air kan. Jadi harus curi-curi waktu untuk take vokal,” tutur Jirayut.

Kesulitan lain yang dirasakan lelaki berumur 20 tahun itu terletak pada artikulasi. Meskipun sudah tiap hari menggunakan bahasa Indonesia, Jirayut terkadang masih belibet. “Artikasi aku juga diperbaiki sama Kak Adibal,” ucapnya.

Editor : Dinarsa Kurniawan

Reporter : Abdul Rahman


Credit: Source link