Gali Potensi, Sebar Inspirasi Lewat ‘Kelebihanmu, Kecantikanmu’

JawaPos.com – Tepat di Hari Kartini, setiap perempuan Indonesia diajak untuk berani menggali potensi dalam dirinya. Sebab, perempuan Indonesia merupakan refleksi dari sebuah kekuatan yang dapat selalu memancarkan kebaikan dan inspirasi bagi lingkungan sekitarnya.

Namun terkadang, perempuan kurang menyadari kelebihan yang ada pada dirinya. Termasuk menganggap dirinya tidak cantik dibandingkan orang lain. Hal ini yang menyebabkan mereka tidak dapat secara optimal mengekspresikan potensi terbaik yang ada pada dirinya.

Untuk itu, lewat gerakan ‘Kelebihanmu, Kecantikanmu’, Natur-E mengajak dan memberik pesan kalau kecantikan yang sesungguhnya dapat terpancar apabila perempuan merasa nyaman dengan dirinya sendiri dan menyadari kelebihannya. “Kami ingin membantu semua perempuan Indonesia agar dapat menggali kelebihan dan potensinya, serta membuat mereka lebih percaya diri dari luar dan dalam,” ujar Widya Wulandari Brand Manager Natur-E.

Terlebih, setiap perempuan memiliki kecantikan alami dan lebih abadi dari sekadar penampilan fisik. Itulah yang disebut inner beauty.

Kulit Cantik itu Bukan Putih

Setiap wanita memiliki definisi cantik yang berbeda. Tapi tak jarang, cantiknya seseorang diidentikan dengan kulit putih. Padahal, seseorang dapat dikatakan cantik, salah satunya ditentukan oleh kondisi kulitnya yang sehat. Bukan kulit yang putih.

Editor : Nurul Adriyana Salbiah


Credit: Source link