JawaPos.com – Sebelum dinyatakan meninggal dunia pada Jumat (18/11) pagi di usia 73 tahun, aktor senior Rudy Salam sempat menyampaikan wasiat kepada keluarga. Dia menyampaikan pesan ingin dimakamkan di dekat mendiang ibu dan ayahnya di daerah Salatiga, Jawa Tengah.
Wasiat itu disampaikan oleh kakak aktor Roy Marten itu saat dia sudah mulai sakit. Disampaikan kepada istrinya yaitu Marina Gardena.
“Mas Rudy bilang ‘Aku kalau nggak ada mau di Salatiga (dimakamkan) dekat papi mami’. Kata dia begitu,” ucap Marina saat ditemui di rumah duka di bilangan Cikini Jakarta Pusat, Jumat (18/11).
Memenuhi wasiat yang disampaikan Rudy Salam, keluarga lantas membawa jenazahnya ke Salatiga, Jumat (18/11) malam sekitar pukul 22.00 WIB dari rumah duka. Dan rencananya aktor senior berusia 73 tahun itu akan dimakamkan Sabtu (19/11) sore ini di TPU Cungkup, Salatiga, Jawa Tengah.
Rudy Salam sudah lama mengalami masalah kesehatan. Dia dinyatakan sakit sejak 7 tahun silam. Dia pun sudah tidak bisa berjalan dan beberapa waktu belakangan mulai tidak bisa berbicara secara normal. Bicaranya pun sudah sulit untuk dimengerti.
Pada Jumat (18/11) sekitar pukul 06.04 WIB, Rudy Salam meninggal dunia. Dia menghembuskan napas terakhir di RS Harum dalam usia 73 tahun. Dia meninggalkan satu orang istri, Marina Gardena, dan dua orang anak masing-masing bernama Rama Salam dan Runa Salam.
Meninggalnya Rudy Salam, kendati menyisakan kesedihan bagi keluarga, dianggap yang terbaik oleh Roy Marten supaya tidak selalu merasakan kesakitan berkepanjangan.
“Mas Rudy sudah 7 tahun dalam penderitaan. Menurut saya ini jalan yang terbaik. Dia tidak lagi merasakan kesakitan,” kata Roy Marten.
Dia mengenang sosok Rudy Salam merupakan kakak yang sangat baik. Almarhum selalu melindunginya ketika Roy Marten mendapat perlakuan kurang baik dari teman-temannya saat masih kecil dulu.
“Dia kakak yang luar biasa. Saat kami kecil dulu, dia pelindung saya karena saya selalu di-bully. Dia selalu membela saya,” katanya.
Selama aktif di dunia hiburan, Rudy Salam bermain dalam banyak judul film dan sinetron sejak era 1970-an. Beberapa di antaranya film berjudul Sejuta Duka Ibu, Sundel Bolong, Rosita, dan yang lainnya.
Credit: Source link