Suzuki Jimny jadi mobil niaga di Inggris

Jakarta (ANTARA) – Setelah mundur dari pasar otomotif Inggris pada dua bulan lalu karena peraturan emisi, Suzuki kemudian memperkenalkan mobil legendaris mereka Jimny di Inggris sebagai kendaraan niaga ringan (LCV).

Dilaporkan CarsCoops pada Kamis, mobil berpenggerak 4×4 itu sebenarnya tetap mempertahankan karakteristik SUV, namun bisa masuk ke segmen LCV karena jok belakang yang diturunkan untuk menyediakan ruang bagasi yang luas, sekitar 863 liter.

Suzuki Jimny itu masih ditenagai mesin bensin 1,5 liter dengan pembakaran konvensional. Mobil itu menghasilkan tenaga 101 HP pada rentang 6.000 rpm dan torsi maksimal mencapai 130 Nm pada 4.000 rpm, yang dipadukan dengan transmisi manual lima kecepatan.

 

Suzuki Jimny (ANTARA/Alviansyah P)

Jimny versi LCV itu memiliki ground clearance sekitar 210 mm, radius putar 4,9 meter dengan sudut 37 dan 49 derajat, dan ramp breakover sekitar 28 derajat.

Dimensi kendaraan itu 3.480 mm dari bemper ke bemper, lebar 1.645 mm dan tinggi 1.720 mm, dengan wheelbase 2.250 mm.

Kendati demikian, Suzuki belum memberikan harga untuk kendaraan ini. Tetapi banyak yang berasumsi bahwa mobil ini akan memiliki harga sekitar 15.370 euro dan kemungkinan produk ini akan dijual dengan secara terbatas.

Baca juga: Suzuki Jimny, kombinasi sejarah dan fesyen otomotif

Baca juga: Suzuki Jimny bakal diproduksi di India?

Baca juga: Inden Suzuki Jimny tembus 10 tahun

Pewarta: KR-CHA
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020

Credit: Source link