JawaPos.com – Penyanyi cilik Farel Prayoga menjadi sorotan publik usai menggoyang Istana Negara, Jakarta, saat perform dalam acara peringatan Hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia, Rabu (17/8).
Penampilan penyanyi cilik asal Banyuwangi, Jawa Timur, itu menjadi sorotan banyak pihak lantaran Presiden Jokowi dan para pejabat tinggi negara suka akan penampilan Farel. Orang nomor satu di Indonesia itu sempat berdiri dari tempat duduknya dan terlihat menikmati sekali lagu Ojo Dibandingke yang dia bawakan.
Berhasil bikin suasana “pecah”, Farel Prayoga sempat minta izin ke Presiden Jokowi untuk menambah waktu untuk menyanyi dan langsung disetujui. Farel pun kembali menyanyikan lagu itu. Para petinggi negeri seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Pertahanan Prabowo Subaianto larut dalam aluna lagu yang dibawakan Farel. Mereka tampak asik tak ada keraguan untuk bergoyang.
Ditemui di bilangan Pecenongan, Jakarta Pusat, Farel Prayoga menyatakan, bangga aksi panggungnya di Istana Negara Jakarta mendapat sambutan positif dari banyak pihak. Bukan hanya dirinya, orang tuanya juga ikut bangga dan terharu.
“Setelah selesai, orang tua tanya, sudah selesai Rel? Aku bilang sudah. Beliau bilang,’ aku bangga sama kamu.’ Senang sampai terharu gitu ya,” kata Farel. Orang tua Farel diketahui tak ikut ke Istana Negara saat dia manggung.
Farel mengungkapkan keinginannya yang belum tercapai hingga sekarang. Dia mengaku ingin sekali memiliki rumah sendiri.”Pengin bangun rumah,” katanya. (*)
Editor : Dinarsa Kurniawan
Reporter : Abdul Rahman
Credit: Source link