Turnamen Catur Nasional Indonesia Master Digelar di Gedung MPR Jakarta

by

in

JawaPos.com – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) serta Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) akan menggelar Turnamen Catur Nasional ‘Indonesia Master’ memperebutkan Piala Bergilir Ketua MPR RI dan Piala Tetap Menpora RI.

Acara akan diselenggarakan pada 19 Juni 2021, di Lobi Gedung Nusantara V, Komplek Majelis, dan disiarkan secara langsung melalui live streaming di kanal youtube MPR RI dan kanal Youtube Bamsoet Channel.

“Turnamen akan diikuti 50 peserta. Antara lain 3 Grand Master (GM) yakni GM Susanto Megaranto, GM Cerdas Barus, dan GM Novendra Priasmoro. serta Women Grand Master (WGM) Media Warda Aulia. Peserta juga berasal dari kelas Women International Master (WIM) yang menjadi atlet Pelatnas Sea Games 2021, antara lain WIM Chelsie Monica Ignesias Sihite, WIM Dewi Ardhiani Anastasia Citra, WIM Ummi Fisabilillah, WIM Shanti Nur Abidah, dan WIM Dita Karenza (pelatnas Sea Games). Peserta lainnya terdiri dari 19 Master Internasional (MI), antara lain MI Mohamad Ervan, MI Yoseph Theolifus Taher, MI Sean Winshand Cuhendi, MI Farid Firmansyah, MI Muhammad Lutfi Ali, dan MI Danny Juswanto,” ujar Bamsoet dalam Konferensi Pers persiapan Turnamen Catur Indonesia Master, di Press Room MPR RI, Jakarta, Senin (14/6).

Turut hadir Ketua Umum PB Percasi Utut Adianto yang juga Ketua Fraksi PDI-Perjuangan. Hadir pula GM Susanto Megaranto, dan WGM Irene Kharisma Sukandar yang akan menjadi komentator Turnamen Catur ‘Indonesia Master’. Kehadiran komentator sangat penting, agar masyarakat yang menyaksikan turnamen melalui kanal Youtube MPR RI dan Bamsoet Channel bisa lebih memahami jalannya pertandingan.

Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, selain dijadikan ajang persiapan bagi para atlet catur Pelatnas Indonesia, turnamen Indonesia Master tersebut juga menjadi ajang persiapan bagi GM Susanto Megaranto, WGM Irene Kharisma Sukandar, WGM Medina Warda Aulia, dan Master Internasional Mohamad Ervan menghadapi Piala Dunia Catur 2021 yang akan digelar di Sochi, Rusia, pada Juli-Agustus 2021.

“Untuk pertama kalinya, Indonesia berhasil mengirimkan empat atlet catur ke ajang Piala Dunia Catur. Sebuah hal yang membanggakan. Karenanya sebagai sesama anak bangsa, kita wajib memberikan dukungan dalam bentuk apapun. Termasuk memfasilitasi mereka untuk berlatih dengan menyiapkan ajang turnamen bergengsi di dalam negeri,” jelas Bamsoet.

Editor : Mohamad Nur Asikin

Reporter : ARM


Credit: Source link